Al-Ikhlas Kembali Utus Alumni Studi Luar Negeri (2)
ALIKHLASBONE.AC.ID – Kabar membanggakan kembali datang di pertengahan 2021 ini dari alumni Pondok Pesantren Al-Ikhlas Ujung Bone, Asma Melani dan Zulham Sulfadly, menyusul keberangkatan keduanya ke Mesir guna melanjutkan studi sarjana, Rabu (2/5/2021).
Sejatinya, kedua alumni ini berangkat pada 11 Mei lalu bersama empat orang alumni lainnya yang telah berada di Mesir saat ini, namun dikarenakan kondisi kesehatan, maka kedua penerima beasiswa khusus kedutaan ini harus menunda keberangkatan mereka.
Ahmad Nailul Murad, Lc, alumni Al-Ikhlas yang juga merupakan alumni Al-Azhar Mesir mengungkapkan prosedur panjang yang harus dilalui selama mendampingi keberangkatan junior-juniornya para alumni Al-Ikhlas yang akan melanjutkan studi di Mesir.
“ada enam alumni Al-Ikhlas yang berangkat ke Mesir yang mendapatkan jatah dari Syekh Azhar yang melalui berbagai prosedur sebelum berangkat yakni, seperti memenuhi persyaratan dari kedutaan, Al-Azhar, begitupun dari Pondok pesantren Al-ikhlas sendiri. Alumni mengikuti tes dan kemudian jika telah memenuhi persyaratan berkas seperti dari Kemenlu, Kemenkumham termasuk notaris untuk beberapa persyaratan yang membutuhkan legalitas dan akhirnya terpilihlah enam orang alumni yang berhasil.” Ungkap sosok yang sekarang ini bekerja di Nasaruddin Umar Office (NUO) Jakarta.
Pondok Pesantren Al-Ikhlas Ujung Bone telah menjalin kerjasama dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU) dengan pihak Universitas Al-Azhar agar setiap tahunnya beberapa alumni yang memenuhi persyaratan dapat diberangkatkan ke Mesir untuk melanjutkan studi di berbagai bidang atau disiplin ilmu keagamaan.
Hal ini tentunya juga tidak lepas dari usaha dan doa dari orangtua, anregurutta para Kiyai yang selalu mendukung dan mendorong para santri untuk dapat melanjutkan studi bahkan sampai di negara Kinanah Mesir guna mendalami bidang keislaman dan bahasa di Universitas Al-Azhar. Begitupun dengan para alumni yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Al-Ikhlas di Mesir yang selalu bersinergi dalam mendampingi teman sesama alumni.
Asma Melani kepada ALIKHLASBONE.AC.ID menyatakan rasa syukurnya karena mendapatkan penyambutan yang baik dan bimbingan dari keluarga IKA Al-Ikhlas Mesir ketika tiba. Adapun persiapan yang akan dilakukan alumni yang telah tiba di Mesir dalam waktu dekat ini yaitu mengikuti Daurah Lugah atau pengayaan bahasa untuk penyesuaian dan kemudian menyiapkan diri dengan belajar bersama sebelum perkuliahan dimulai. (nat/si/aibs)